Senin, 14 Oktober 2013

Habib Jokowi Takbiran

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) meramaikan malam takbiran. Jokowi berjalan dari Bundaran Hotel Indonesia menuju Monumen Nasional, sebelum meresmikan Jakarta Night Religious Festival, Senin (14/10/2013).
Yang menarik, Jokowi mengenakan pakaian ala habib, yaitu jubah putih dengan sorban yang melingkar di kepalanya.
Jokowi juga melilitkan sorban warna putih di lehernya. Sepanjang Bundaran HI dan Monas, Jokowi didampingi para habib berjalan kaki sambil bertakbir.
"Pak Jokowi kayak habib," gumam salah satu warga yang mengikuti acara takbir keliling dari Bundaran HI menuju lapangan Monas.
Tak sedikit warga selama perjalanan, mengabadikan momen ini dengan kamera ponsel dan sebagainya.
Menurut Paris Limbong, Camat Tamansari, Jakarta Barat, para camat dan wali kota se-Jakarta juga ikut takbiran keliling. Mereka berjalan di samping dan di belakang Jokowi.
"Mereka berpakaian kayak habib. Saya kira acara takbir keliling seperti ini positif dan gebyarnya bagus. Kalau jalan begini kan lebih mantap, ketimbang konvoi kendaraan," ujar Paris.
Begitu tiba di lokasi acara, Jokowi langsung disambut dan disalami oleh para habib yang telah menunggunya sejak sore tadi. Selain itu ratusan masyarakat yang datang ke acara tersebut juga berebut untuk bersalaman dengan orang nomor satu di Jakarta tersebut.
"Mari sama-sama kita memulai Jakarta Night Religious Festival dengan pemukulan bedug oleh gubernur Jokowi," ujar MC acara. Jokowi pun langsung menabuh bedug, simbolik acara Jakarta Night Religious Festival dibuka.
Tak lama setelah pembukaan, Jokowi bersama ribuan penabuh bedug berjalan menuju Monas. Selain membawa bedug, peserta juga terlihat membawa obor dan ondel-ondel yang mengiringi Jokowi dari belakang. Sementara gema takbir terus berkumandang.

Sumber :
- tribunnews.com
- detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar