Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengaku menjadi Juru Kampanye
(Jurkam) Calon Gubernur (Cagub) PDIP setiap akhir pekan. Jokowi menilai
karena hari libur merupakan hak pribadinya untuk digunakan dalam
kepentingan apapun.
"Itu hari libur. Hari libur hak saya mau saya
gunakan sebagai liburan, mau saya pakai untuk dengan keluarga, mau saya
pakai untuk kampanye itu hak saya," ujar Jokowi di Balai Kota Jakarta,
Senin (13/5).
Politikus PDIP ini mengaku ikhlas melakukan perintah partai. Sehingga, dia tidak berpikiran dijadikan sebagai boneka partai.
"Ikhlasss banget," ucapnya sembari tertawa.
Sementara
itu, Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo saat dihubungi terpisah mengaku Jokowi
merupakan keluarga PDIP sehingga harus melaksanakan tugas partai. Jokowi
pun hanya mengikuti kampanye sebulan dua kali.
"Lho manusia kan
harus ada waktu santai di hari libur, selama liburan kan boleh saja
kemana. Pak jokowi kader partai lho, keluarga besar PDI Perjuangan,
tugas partai ya Sabtu Minggu paling sebulan 2 kali," ucap Tjahjo.
Anggota
Komisi I DPR ini mengatakan Jokowi senang menjadi jurkam Pilkada
Provinsi. Kalau Jokowi tak keberatan, kenapa soal kampanye ini harus
diributkan?
"Dia happy happy saja. Apa masih ada yang kurang?" tandasnya.
Sumber :
merdeka.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar