Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) mengaku baru mengetahui kabar
duka meninggalnya Ustad Jeffry al Buchori. Dia pun mengucapkan turut
berduka atas meninggalnya dai kondang itu.
"Kapan meninggalnya?
Kenapa?," tanya Jokowi kepada wartawan di Balai Kota DKI, Jl Medan
Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (26/4/2013).
"Innalillahi
wainnailaihi radjiun. Saya Jokowi, seluruh staff dan masyarakat Jakarta
mengucapkan turut berbelasungkawa. Semoga amal ibadah Pak Ustad diterima
disisi-Nya," ujar Jokowi setelah mendapat penjelasan dari wartawan
perihal meninggalnya ustad yang akrab disapa Uje tersebut.
Jokowi
pun mengaku tidak begitu mengenal sosok Uje. Bahkan dia juga mengaku
belum pernah bertemu secara langsung dan mendengarkan dakwah Uje.
Pernah dengar ceramahnya?
"Enggak," jawab Jokowi.
Tapi tahu Uje?
"Iya, tahu," kata Jokowi.
Jokowi
tidak bisa ikut menyolatkan jenazah Uje di Masjid Istiqlal. Sebab orang
nomor satu di Pemprov DKI ini akan menunaikan ibadah salat Jumat di
masjid Al-Fauz di kompleks Kantor Wali Kota Jakarta Pusat.
"Saya salat di kantor Wali Kota Jakarta Pusat," tuturnya.
"Nanti kalau sudah tidak ada acara, mudah-mudahan bisa ke sana (melayat)," tambah Jokowi.
Sumber :
news.detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar