Rabu, 17 April 2013

Jokowi pertanyakan kinerja gubernur DKI terdahulu

Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) telah menjabat sebagai gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta selama enam bulan. Namun, Jokowi membantah jika ia dan Ahok belum melakukan apa-apa selama menjabat.

Jokowi mengklaim program-program yang dibuatnya sudah membuat sejumlah perubahan di Jakarta. Namun, soal masalah banjir dan macet Jakarta, Jokowi mengakui membutuhkan waktu yang panjang untuk mengatasinya.

"Belum ada gimana, KJS, KJP, apa lagi monorail, MRT sebentar lagi mau apa lagi. Macet banjir butuh proses," ujar Jokowi di Kantor Balai Kota, Jakarta, Rabu (17/4).

Jokowi mengatakan, membutuhkan waktu untuk mengatasi segala persoalan yang ada di Jakarta. Jokowi justru menanyakan kinerja gubernur DKI Jakarta sebelum-sebelumnya yang telah menjabat lima hingga 10 tahun tapi tak terlihat kinerjanya.

Namun demikian, Jokowi enggan menjelaskan siapa gubernur DKI Jakarta yang dimaksudnya itu.

"Masa enam bulan ditanya yang aneh-aneh gitu. Perlu waktu, yang lima tahun yang 10 tahun saja nggak kamu tanya," kilahnya.

Sementara, soal jabatan Sekda DKI Jakarta, Jokowi mengaku hingga kini belum mengusulkan nama calon Sekda yang baru.

"Belum, belum-belum, kalau saya ngomong belum yah belum, soalnya banyak persoalan yang harus saya selesaikan konsentrasi untuk MRT dan monorail biar segera masuk penataan," tandasnya.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar