Sejumlah massa yang tergabung dalam Masyarakat Bersama Antikorupsi
(Mabes Antikorupsi) berunjuk rasa di depan Gedung Komisi Pemberantasan
Korupsi, Jumat (3/10/2014). Mereka menolak kubu Cikeas bergabung ke
dalam Koalisi Indonesia Hebat.
"Kami relawan Jokowi-JK menentang bergabungnya koruptor ke kabinet,"
kata Rahman Latuconsina, koordinator demonstrasi di depan Gedung KPK,
Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (2/10/2014).
Rahman menyebutkan, dinamika politik yang terjadi belakangan ini
dikhawatirkan bisa menjadi angin segar bagi sejumlah orang yang ingin
menunggangi pemerintahan Jokowi-JK.
"Ini sangat tidak menguntungkan, mengingat pemberantasan korupsi
tanpa kompromi yang akan diterapkan pemerintahan Jokowi-JK akan menjadi
antiklimaks," sebut Rahman.
Rahman pun menegaskan, Jokowi-JK harus memberi garansi, pemerintah ke
depan bersih dan bebas korupsi. Jokowi-JK selayaknya memberi batas
dengan meminta KPK menangkap koruptor dan bukan bermitra.
"Orang-orang seperti Edhi Baskoro Yudhoyono, Ani Yudhoyono dan Hatta
Rajasa, sesungguhmya merupakan orang yang telah memimpin penjarahan uang
negara secara besar-besaran. Mereka tokoh korupsi pada pemerintahan
SBY," tegas Rahman. [metrotvnews]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar