Sabtu, 25 Januari 2014

Jokowi Disambut Spanduk Penolakan Sodetan Cisadane

Berbagai spanduk tentang penolakan sodetan Ciliwung - Cisadane menyambut kedatangan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) ke Tangerang hari ini, Sabtu (25/1/2014).
Orang nomor satu di DKI Jakarta itu akan menemui Wakil Gubernur Banten Rano Karno, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar Zulkarnaen, dan Wali Kota Tangerang Arief Rachardiono Wismansyah di Bendung Cisadane atau Pintu Air 10.
Karena wacana sodetan digulirkan oleh Jokowi sebelum dilakukan pendekatan kepada penguasa di daerah penyangga DKI, maka tidaklah mengherankan jika penolakanpun bermunculan. Hal ini adalah kedua kalinya pelontaran wacana yang ditolak daerah, sebelumnya penolakan wacana Jokowi juga muncul dari Depok.
Berdasarkan pantauan, spanduk berukuran besar dan kecil terpampang di sepanjang jalan protokol Kota Tangerang. Hampir semua kalimat dalam spanduk itu berisikan penolakan proyek sodetan Ciliwung-Cisadane yang kembali didorong oleh Jokowi. "Kami Warga Pasar Baru menolak keras sodetan Ciliwung-Cisadane," bunyi spanduk yang terpasang di bunderan Jalan Merdeka.
Tak jauh dari spanduk itu terpasang lagi spanduk dengan ukuran yang lebih besar. "Jangan pindahkan banjir ke Tangerang dengan sodetan."
Di Pintu Air Cisadane, tempat bertemunya para kepala daerah itu jumlah spanduk lebih ramai lagi yang isinya hampir seragam menolak sodetan.
Ada puluhan lebih spanduk yang sepertinya baru dipasang tadi malam. "Kemarin belum ada," kata Banu pengendara mobil.

Jokowi Tunggu Waktu Rano di Restoran
Rombongan Jokowi tiba di kota Tangerang pukul 09.50 WIB. Rencananya ia akan bertemu dengan Wakil Gubernur Banten Rano Karno dkk pukul 10.00 WIB. Ia menyempatkan diri untuk melewati jalan inspeksi kali Cisadane. Sepanjang perjalanan khususnya di sepanjang jalan inspeksi Kali Cisadane, puluhan spanduk penolakan sodetan tersebar. Menurut pengakuan warga, spanduk tersebut baru dipasang malam tadi.
"Baru dipasang semalam ini," kata salah seorang warga.
Spanduk dibuat dengan berbagai variasi. Salah satunya bertuliskan 'Tolak Sodetan Kali Cisadane. Jangan Tambah Penderitaan Kami...!!!' Dengan latar belakang hijau.
Menanggapi hal tersebut, Jokowi hanya tertawa dan mengacungkan jempolnya. "Bagus," ungkapnya di Rumah Makan Pondok Selera 1, Jalan Dimyati, Tangerang.
Rencananya pertemuan ini akan dilaksanakan pukul 10.00 WIB. Namun, Jokowi mendapatkan kabar Rano Karno mengundurkan waktu pertemuan.
"Pak Rano ngundur sejam, jadi kita minum dulu di sini," kata Jokowi.
Jokowi akan bertemu dengan Rano dkk untuk membahas proyek sodetan kali Ciliwung-Cisadane yang sudah tertunda cukup lama. Meski sudah disetujui dalam pertemuan di Katulampa Bogor, namun proyek ini masih mendapatkan pertentangan dari pemerintah Tangerang.

Sumber :
tempo.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar