Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi DKI
Jakarta periode 2013-2017 milik Gubernur-Wakil Gubernur DKI dianggap
mengambang.
Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo justru menanggapi
kritikan itu secara sinis. "Mengambang seperti perahu saja," ujar Joko
Widodo di Balai Kota, Jumat (8/3/2013).
Joko Widodo atau akrab
disapa Jokowi ini mengatakan, para dewan jangan hanya melihat dari segi
rancangan saja. Ia menegaskan tunggu ketika program-program itu
dikerjakan, baru boleh dilihat hasilnya.
"Yang paling penting
itu pelaksanaannya nanti sperti apa, paling penting itu di pelaksanaan.
Kita buat rncana (banyak), pelaksanaannya gak 'anu' ya. Yang paling
penting itu mengimplementasikan dari sebuah perencanaan," kata Joko
Widodo.
Sumber :
http://jakarta.tribunnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar