Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) masih merahasiakan jabatan camat dan lurah.
Lelang jabatan ini dilakukan untuk mencari pemimpin yang inovatif dan mampu mengatasi masalah warga di wilayah mereka.
"Banyak sekali (jabatannya)," ujar mantan Wali Kota Surakarta itu ketika ditanya wartawan di Balai Kota Jakarta, Kamis (7/3).
Menurut dia, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan melibatkan lembaga
yang kredibel untuk penyelenggaraan lelang jabatan tersebut.
Lembaga inilah yang akan melakukan seleksi dan tahapan hingga akhirnya
Jokowi serta wakilnya, Basuki Tjahja Purnama yang mewawancarai sang
calon.
Pemprov juga belum menetapkan kapan lelang itu akan digelar. Walaupun, lanjutnya, sudah banyak bakal calon yang berminat.
"Banyak sekali yang mau, bahkan yang dari luar daerah ada yang tanya-tanya juga," kata dia.
Sumber :
metrotvnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar