Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo akan menunjuk pejabat Pelaksana harian
(Plh) untuk mengisi jabatan Walikota Jakarta Barat yang telah sebelumnya
dijabat oleh Burhanuddin.
"Ya nanti ditunjuk pelaksana harian," ujar Joko Widodo di Balai Kota, Jakarta, Selasa (16/4/2013).
Namun, Joko Widodo atau akrab disapa Jokowi ini tidak ingin cepat-cepat
mengungkapkan siapa yang akan menggantikan posisi Burhanuddin yang
resmi mundur dari jabatannya Senin (15/4/2013)..
"Tetapi, hari ini baru mau dirampungkan. Saya rampungin hari ini," tutur mantan Walikota Surakarta ini.
Pengumuman pengunduran diri Burhanuddin sendiri disampaikan saat apel
upacara yang dihadiri ratusan pegawai negeri sipil (PNS) setempat, Senin
(15/4).
Tidak hanya kursi Walikota saja, tetapi dua jabatan
strategis di Jakarta Barat kini kosong lantaran Sukarno juga tidak lagi
menjabat sebagai Wakil Walikota Jakarta Barat, karena telah memasuki
masa pensiun sejak 1 April 2013.
Sumber :
- jakarta.tribunnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar