Pemprov DKI terus berupaya untuk membenahi bangunan Blok G Tanah Abang
yang akan dijadikan sebagai tempat relokasi PKL di sana. Gubernur DKI
Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, nantinya akan dibangun jembatan besar
yang langsung terhubung dari luar ke lantai III Blok G.
"Nanti
dibangun jembatan gede, biar orang leluasa. Tangga dari bawah arah
terminal," kata Jokowi saat meninjau lokasi Blok G Tanah Abang, Jakarta
Pusat, Selasa (6/8/2013).
Lebar tangga itu nantinya sekitar 5-6
meter. Bahannya direncanakan dari baja. Jokowi mengatakan, nantinya
tangga itu akan menjadi gerbang utama di Blok G. Sehingga warga yang
ingin berbelanja bisa langsung menaiki lantai III Blok G.
"Dibuat
di tengah ini 5-6 meter tangga menuju ke jalan. Yang cepat aja. Satu
tangga saja tapi gede, biar jadi gerbang utama. Tinggal nyari yang
kerjain aja," katanya.
Untuk anggarannya?
"Kalau nggak ada, saya bayar," ujar Jokowi kepada wartawan dan Kepala Pasar Blog G Warimin.
"Ini kerja cepat-cepatan, nggak usah ke dirut-dirutnya, sementara saya saja yang handle," tambah Jokowi.
Sumber :
- kompas.com
- detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar