Kisruh di DPR memengaruhi kinerja pemerintah. Presiden Joko Widodo
mencanangkan kerja cepat untuk kabinetnya. Namun seakan
program-programnya yang sudah disusunnya terhambat konflik di parlemen.
Di Facebook, Jokowi melancarkan protesnya. Pemerintah, katanya, bekerja
cepat karena ingin melayani rakyat. Dia dan kabinetnya juga sudah
berupaya optimal dengan menerbitkan Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu
Indonesia Pintar dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Dan program-progam pro rakyat itu sudah dianggarkan. "Ini bisa
ditanyakan ke Menteri Keuangan," tulis Jokowi di akun resmi Facebooknya
yang diposting sekitar pukul 15:00 WIB, Jumat (7/11/2014).
Namun jika program-program tersebut harus melibatkan DPR, Jokowi mempertanyakan siapa yang mesti didatangi.
"Lha, kalau harus lapor dulu ke DPR, lapor kemana? ketemu siapa? ke
komisi yang mana? alat kelengkapan dewan-nya mana? ... Apa saya harus
menunggu terus..?" tanyanya.
"Kita inginnya cepat, tapi kenapa DPR bergerak lamban?" lanjutnya.
Di akhir, Jokowi menuturkan pemerintah bekerja untuk kepentingan rakyat,
maka jangan main-main. "Untuk kepentingan rakyat kita jangan
main-main..." pungkasnya.
Hingga berita ini dibuat, postingan Jokowi sudah di-like 42.099 akun.
Sementara jumlah komentar mencapai 6.278 dan dishare 1.467 kali. [metrotvnews]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar