Minggu, 03 November 2013

Jokowi Batal pada Acara Reuni SMP 1 Solo

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) batal hadir dalam acara Reuni Akbar SMP Negeri 1 Solo. Ratusan alumni yang sudah datang sejak pukul 09.00 WIB mengaku kecewa karena mantan wali kota Solo tersebut membatalkan kehadirannya.
Kehadiran Jokowi diharapkan memberikan motivasi tentang kepemimpinan. Namun hingga pukul 14.00 saat acara berakhir, pria yang hobi musik rock tersebut tak menampakkan batang hidungnya.
"Tadi Pak Jokowi telepon saya, mohon maaf belum bisa hadir. Nanti kalau ada waktu akan hadir," ujar Ketua Panitia Reuni Akbar, Sari Dasanta kepada wartawan, Minggu (3/11/2013).
Menurut Sari, Jokowi sebenarnya sudah menyanggupi untuk hadir, namun tiba-tiba membatalkan. Sari mengatakan, Jokowi dijadwalkan memberikan pidato jam 11.00 WIB, tapi ternyata tidak datang.
"Ya pasti kami kecewa berat, tapi maklum juga karena beliau pasti sibuk, banyak urusan. Padahal kami sudah mencari momen yang tepat. Rencananya juga sudah lama, sejak beliau masih jadi wali kota," katanya.
Reuni Akbar SMP N 1 Solo, diselenggarakan selama dua hari, yakni mulai Sabtu 2 November hingga Minggu. 3 November 2013. Selain temu kangen beberapa acara juga digelar diantaranya, pengobatan gratis dan donor darah.
Sebelumnya, Sari Dasanta mengatakan, dalam acara reuni dan temu kangen bersama ratusan alumni tersebut, Jokowi akan memberikan materi tentang trilogi kepemimpinan pendidik.
"Pak Jokowi merupakan alumni SMPN 1 Solo angkatan 1977. Kami berharap dengan kesuksesannya, beliau bisa memotivasi kami. Pidatonya nanti mungkin tentang trilogi kepemimpinan pendidik yang digagas Ki Hajar Dewantara," ujarnya.
Sementara itu salah satu ajudan Jokowi, Devid Agus Yunanto membenarkan Gubernur DKI tersebut akan menghadiri acara reuni akbar SMP N 1. "Bapak sudah ada di Solo. Besok pagi reuni ke SMP N 1," kata Devid, ketika dihubungi merdeka.com, Sabtu (2/11/2013).

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar