Minggu, 12 Mei 2013

Tak Kantongi Izin, Jokowi Batal Jadi Jurkam Bambang - Irawan

Joko Widodo (Jokowi) batal jadi juru kampanye pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bambang Sukarno dan Irawan Prasetyadi (BI) pada rapat umum yang digelar di lapangan Sroyo Temanggung, karena tidak mengantongi ijin, Minggu (12/05/2013).
Saat para juru kampanye pasangan nomor urut 3 yang diusung PDIP itu berorasi di panggung, dia turut pula berdiri namun tidak turut angkat bicara. Hanya menebar senyum sambil sesekali menyalami massa.
Bambang Sukarno mengatakan Jokowi tidak kantongi ijin untuk menjadi juru kampanye, sehingga tidak bisa berbicara dipanggung. Sebab hal itu akan menyalahi aturan. " Lewat saya, pak Jokowi berpesan agar memenangkan pasangan Bambang - Irawan pada pemilukada Temanggung dan memenangkan pasangan Ganjar - Heru pada pemilukada Jawa Tengah," katanya.
Menurut Bambang, bila kelak menang dalam pemilukada akan berjuang agar regulasi pertembakauan dan perdagangan berpihak pada masyarakat pertembakauan, membangun pasar Legi Parakan, membangun stadion Bhumi Phala dan alokasikan 70 persen dari dana cukai tembakau yang diterima untuk rakyat serta memperbaiki fasilitas RS khususnya yang kelas 3. Usai Jokowi meninggalkan lokasi kampanye, ribuan pendukung Bambang Sukarno-Irawan berkeliling kota menggunakan sepeda motor, mobil bak terbuka, bus dan truk


Sumber :
krjogja.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar