Selasa, 05 Februari 2013

Jokowi paparkan sembilan rencana pembangunan

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), memaparkan sembilan program unggulannya yang masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah DKI Jakarta (RPJMD) 2013.

Gubernur Jokowi memaparkan rancangannya dalam Musyawarah Rencana Pembangunan RPJMD tahun 2013-2017 di Balaikota DKI Jakarta, Selasa.

"Ada beberapa target yang ingin segera kami laksanakan," kata Jokowi.

Sembilan pembangunan itu adalah:

  1. Pengembangan sistem angkutan massal,
  2. Perumahan rakyat dan penataan kampung,
  3. Ruang terbuka hijau,
  4. Penataan PKL,
  5. Pendidikan,
  6. Kesehatan,
  7. Budaya,
  8. Pelayanan publik, dan
  9. Pengendalian banjir.          
"Jakarta harus punya karakternya," ujar Jokowi.

Pembangunan karakter tersebut, menurut gubernur, bisa dilakukan dengan meningkatkan infrastruktur maupun penataan kota sehingga bisa menjadi daya tarik dan membedakan Jakarta dengan kota-kota besar lainnya.

"Seperti Paris, yang terpikir adalah mode. Kalau Jakarta apa, itu yang harus kita cari," katanya.

Lebih lanjut ia mencontohkan dalam perumahan rakyat dan penataan kampung, dirinya tidak berniat untuk membangun Jakarta menjadi kota yang kaya bangunan vertikal.

Dengan penataan kampung, diharapkan Jakarta bisa memberikan 'rasa' yang berbeda dengan kota besar lainnya.

"Jangan seperti Malaysia atau Singapura yang malah kurang kampungnya," katanya.

Di sisi lain Jokowi juga menginginkan keterbukaan pelayanan publik.

Hal tersebut akan dijalankan melalui lelang jabatan serta keterbukaan dalam pelayanan kebutuhan publik seperti Kartu Tanda Penduduk.

"Nanti terbuka, jadi warga bisa lihat. Pajak on-line juga sudah dijalankan," katanya.

Sumber :
www.antaranews.com 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar