Sabtu, 19 Januari 2013

Jokowi 'Rapat' Penanganan Banjir di Perahu Karet

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) keliling memantau kondisi warga korban banjir dahsyat di Pluit, Jakarta Utara. Di atas perahu karet, Jokowi dan jajarannya berdiskusi penanganan banjir.

Pengamatan detikcom, Sabtu (19/1/2013), perahu karet mengantarkan Jokowi yang didampingi sang istri, Iriana, meninjau banjir. Perahu berlayar dari Posko Budha Tzuchi menuju Jalan Pluit Barat Raya.

Jokowi melihat-lihat kondisi sejumlah perumahan yang terendam banjir setinggi 50 centimeter hingga 100 centimeter. Perahu karet Jokowi lalu belok ke arah Jalan Permai Raya. Di jalan itulah, pusat perniagaan di Pluit.

Ruko-ruko mewah terendam air setinggi 80 centimeter dan 150 centimeter. Ada showroom mobil mewah, toko emas, Mega Mal Pluit, restoran ternama dan sekolah Tarakanita.

Warga yang memilih bertahan di ruko menyapa Jokowi sambil melambaikan tangan. Jokowi tampak serius memantau kondisi di lapangan. Sesekali ia menunjukkan jari ke arah warga yang terjebak sambil berdiskusi dengan Lurah Pluit, Tahta Yujang.

Sementara sang istri Jokowi, Iriana, mengamati dengan seksama kondisi warga korban banjir. Ia melihat ke arah kanan dan kiri aktivitas warga Pluit yang masih bertahan di rumahnya.

Perahu karet Jokowi terus berlayar dan tiba di pertigaan ke arah Pluit Vilage. Perahu memutar balik ke arah Posko Budha Tzuchi.


Sumber :
news.detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar