Calon presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Tempat Pelelangan
Ikan (TPI) Jonggor, Tegalsari, Jawa Tengah, Kamis (19/6/2014) pagi. Jokowi
tiba di pelabuhan nelayan itu sekitar Pukul 10.15 WIB dan disambut
ribuan nelayan.
Dari pantauan di lokasi, ribuan masyarakat sudah menunggu kedatangan
Jokowi sejak pagi.
Mereka berjejer di sepanjang jalan raya sekitar 2
kilometer dari lokasi tempat dimana Jokowi bertemu dengan nelayan.
Para nelayan dan warga tampak antusias ketika tempat mereka
dikunjungi calon presiden nomor urut 2 itu. Warga juga terus menerikkan
yel-yel "Hidup Jokowi. Jokowi Presiden Rakyat".
Sasmito (54), nelayan yang baru turun dari kapal ikan sejak kemarin
mengaku senang atas kedatangan Jokowi. Jokowi dinilai calon presiden
yang merakyat dan sederhana.
"Bayangin saja, hujan-hujan kek gini Jokowi tetap datang. Ini baru pertama lihat pak Jokowi. Senang lihatnya," ujar Sasmito.
Sasmito dan warga lainnya berharap, Jokowi menang dalam Pilpres 9
Juli mendatang. Dengan terpilihnya Jokowi. Kata Sasmito, rakyat akan
lebih dekat dengan pemimpinnya.
Iriana Jokowi Ikut Blusukan
Ada yang berbeda dari "blusukan" Capres Jokowi TPI Jonggor kali ini. Saat Jokowi berbincang-bincang dengan ribuan nelayan di
lokasi itu, istri capres dengan nomor urut 2 itu juga turut "blusukan"
dengan istri para nelayan di lokasi berbeda.
Iriana dengan tekun mendengar ratusan keluhan para istri para
nelayan. Ia juga tanpa sungkan berpelukan dan bercengkrama dengan
ibu-ibu nelayan di tengah gerimis yang melanda Kota Tegal sejak Kamis
dini hari.
Dengan sabar, Iriana mendengar keluh kesah para istri nelayan satu
per satu. Iriana yang dikenal tidak banyak bicara itu mengaku sangat
senang bertemu dengan istri para nelayan.
Ketika ditanya kesiapan jadi Ibu Negara, Iriana dengan nada rendah
hati menyatakan "siap". "Harus siap jadi ibu negara ya ibu-ibu.
Masyarakat semua mendukung semoga pak Jokowi jadi presiden," ujar Iriana
yang diamini para istri nelayan.
"Pokoknya kita positif saja. Itu yang penting. Rakyat senang itu yang diinginkan pak Jokowi," ujar Iriana.
Selama tur kampanye di Pantai Utara (Pantura) Jawa sejak Senin lalu,
Iriana terus menemani suaminya. Dia juga ingin melihat kondisi
masyarakat secara langsung sebagaimana dilakukan suaminya selama ini.
Seorang Istri Nelayan, Ny Atun (49) mengaku senang berbincang-bincang dengan Istri manatan Walikota Solo itu.
"Senang bisa ketemu ibu (Iriana). Mudah-mudahan pak Jokowi jadi Presiden. Kami semua berdoa," tutur Ny Atun. [beritasartu]
[beritasatu]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar