Banyak cara dapat dilakukan untuk mempromosikan calon presiden. Mulai dari membuat spanduk, poster, atau menyampaikan orasi politik mengenai visi misi salah satu calon presiden. Sebagai contoh adalah pamflet yang dibagikan secara gratis di Pondok Pesantren Al Muayyad, Mangkuyudan, Solo.
Pamflet ini ada dua model namun memiliki kesamaan. Kedua pamflet ini menyampaikan informasi mengenai visi dan misi pasangan calon presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK).
Pamflet yang pertama berisikan jadwal puasa Ramadan. Jadwal yang datanya disadur dari Kementerian Agama Republik Indonesia ini terdapat 29 hari puasa. Sedangkan untuk pamflet yang satunya lagi adalah jadwal pertandingan Piala Dunia 2014 di Brazil.
Asal pamflet ini tidak diketahui. Ditaruh saat ibadah Salat Jumat di beberapa titik di masjid pesantren. Santri dan jamaah tidak mengetahui kapan dan siapa yang menaruh pamflet tersebut.
"Nggak tahu mas dari tadi sudah di sini," ujar salah satu santri. [merdeka]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar