Ketua Relawan Tim Kemenangan untuk Joko Widodo-Jusuf Kalla (Timku Jokja) Lubuklinggau, HM Khoirul Umri, menargetkan bisa meraup 65-70 persen suara pemilih di Kota Lubuklinggau untuk kemenangan pasangan Calon Presiden/Wakil Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla, pada pemilihan presiden mendatang.
Target itu menurutnya cukup realistis, karena sudah berdasarkan hasil survei awal yang dilakukan relawan Timku Jokja di Lubuklinggau.
"Bicara soal target, kita optimis bisa meraup suara pemilih dikisaran angka 65-70 persen suara pemilih di Kota Lubuklinggau, untuk kemenangan pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla. Menurut kami target ini cukup realistis, karena itu berdasakan hasil survei awal yang sudah dilakukan, angkanya dikisaran 65-70 persen itu," kata Khairul Umri, saat deklarasi relawan Timku Jokja, Daerah Pemilihan (Dapil) I yang meliputi Lubuklinggau Barat I dan Lubuklinggau Barat II, Jumat (6/6/2014) di Gedung Subkoss Garuda Lubuklinggau.
Berkaitan dengan deklarasi relawan Timku Jokja Lubuklinggau ia mengatakan, hal itu merupakan bentuk pernyataan sikap untuk mendukung penuh, mengawal kemenangan dan menjaga kemenangan pasangan Jokowi-Jusuf Kalla.
Deklarasi ini melibatkan seluruh partai-partai koalisi pengusung, yaitu PDI Perjuangan, PKB, Nasdem, Hanura dan PKPI.
Adapun jumlah relawan Timku Jokja Lubuklinggau saat ini kata HM Khoirul Umri, sedikitnya sudah terdaftar sebanyak 2.000 relawan yang sudah didaftarkan ke Seknas.
Dari jumlah tersebut sebagian besarnya merupakan orang-orang dari partai pengusung, tapi tidak murni membawa nama partai.
"Jumlah relawan Timku Jokja Lubuklinggau secara bertahap terus bertambah. Untuk relawan ini memang isinya sebagian besar orang partai, tapi kita terbuka, siapa saja bisa jadi relawan Timku Jokja. Orang dari luar partai koalisi pun kita terima, asalkan ada pernyataan tertulis dari partainya dan nanti kita catatkan secara resmi ikut relawan Timku Jokja Lubuklinggau," katanya.
Relawan Timku Jokja Kota Lubuklinggau tambahnya, akan menciptakan kampanye yang damai dan pemilu yang berintegritas.
"Dengan dideklarasikannya relawan ini, kita satukan persepsi dan strategi dengan semangat langkah kedepan untuk kemenangan Joko Widodo - Jusuf Kalla," katanya. [tribun]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar