Calon presiden Joko
Widodo menggelar kampanye di lapangan Situ Buleud Kota Purwakarta, Jawa
Barat, Selasa (17/6/2014). Pada kampanye kali ini, Joko menggalang
dukungan dari para kiai dan buruh.
Dalam orasinya, Joko
menjanjikan kepada warga Purwakarta untuk mengevaluasi dan menyelesaikan
permasalahan-permasalahan yang memberatkan masyarakat kecil.
Salah
satunya adalah harga-harga sembako murah yang harus dinikmati oleh
masyarakat kecil.
"Itu nanti semua yang berkaitan dengan yang
membebankan masyarakat akan dievaluasi. Pokoknya yang penting harga
murah dan yang penting presidennya Jokowi," katanya.
Joko menjanjikan salah satu hal yang harus diselesaikan adalah soal buruh outsourcing. Karena pada saat kampanye, warga yang hadir meminta langsung kepada Jokowi supaya tidak ada lagi buruh outsourcing yang tidak memiliki ikatan kerja yang jelas.
Joko mengatakan tim suksesnya telah merumuskan solusi permasalahan outsourcing itu. Tim menurut Joko dipimpin langsung oleh Rieke Diah Pitaloka yang juga politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.
"Outsourcing juga nanti akan diurus, nanti itu urusannya Mbak Rieke," ujar Joko.
Pekan
ini, Joko dijadwalkan berkampanye di beberapa kota di jalur pantai
utara Jawa, mulai dari Jawa Barat hingga Jawa Timur. Kampanye difokuskan
di beberapa kota yang menjadi kunci kemenangan di tingkat nasional. [vivanews, media kelompok Bakrie]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar