Selasa, 26 November 2013

Ahok Pilih Bambang DH, Bukan Risma

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) belum berpikir menggantikan Jokowi sebagai gubernur jika mantan wali kota Solo itu maju sebagai capres 2014. Tapi bila benar Jokowi mencalonkan diri sebagai capres, Ahok menginginkan pos wagub diisi oleh mantan Wali Kota Surabaya Bambang Dwi Hartono.
"Kalau nanti Jokowi jadi presiden, saya maunya didampingi sama Bambang. Yang punya ide pembuatan semua taman Surabaya kan Bambang. (Walikota Surabaya) Risma sendiri hanya meneruskan saja," ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (26/11/2013).
Ahok beralasan, Bambang DH memiliki kinerja yang bagus dan cocok untuk menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta. Namun, ia tak menolak jika PDIP akhirnya memilih Tri Rismaharini.
"Yang mengatur ide semua pembuatan taman di Surabaya bukan Risma loh tapi Bambang. Risma cuma meneruskan saja. Tapi Bu Risma datang tergantung PDIP juga. Kalau Bu Risma ke sini enak dong saya, dia yang jalan-jalan, canda Ahok.
Meski punya kriteria wagub sendiri, keputusan akhir tetap ada di PDIP. Ia tak punya wewenang untuk memilih wagub DKI jika benar Jokowi mencalonkan sebagai presiden.
"Ini bukan urusan saya, ini urusan partai. Lagipula juga belum tentu Pak Jokowi pergi untuk menjadi Presiden, katanya.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar