Rabu, 28 Agustus 2013

Jokowi Puji Walikota Surabaya

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) berteman dekat dengan Walikota Surabaya Tri Rismaharini, pemimpin yang juga dikenal sederhana dan berani seperti dirinya. Jokowi mengacungkan jempol untuk kinerja arsitek lulusan ITS itu.
"Bagus. Bagus itu," kata Jokowi yang terbalut kemeja warna putih saat dimintai komentar tentang figur dan kinerja Walikota Surabaya Tri Rismaharini di Gedung Balaikota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (28/8/2013).
Di mata Jokowi, Risma selalu ada di tengah-tengah masyarakat Surabaya. "Bu Risma itu rajin selalu ada di masyarakat. Kemudian lincah, kota semuanya dibuat taman. Sungai-sungai dibersihin. Selalu berkomunikasi dengan masyarakat. Itu yang saya lihat," ungkap Jokowi yang separtai dengan Risma ini.
Jokowi mengaku menjalin pertemanan dengan Risma yang sama-sama berusia 52 tahun ini. "Kan teman dekat. Kemarin ketemu. Malam minggu kemarin. Ya biasalah ketemu diskusi... diskusi," kata Jokowi.
Risma menyulap Kota Pahlawan menjadi luar biasa. Ia gencar blusukan ke kampung-kampung mencari akar pemasalahan hingga tengah malam. Gebrakannya menata PKL dan mengatasi banjir serta merevitalisasi taman-taman membuat banyak orang berdecak kagum.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar