Jumat, 04 Januari 2013

Jokowi Dapat 'Wangsit' Setelah Muterin Monas

Sebelum Salat Jumat, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo jalan-jalan ke lapangan Monumen Nasional dan mengelilinginya. Di sana dia mendapatkan 'wangsit' alias ide untuk memeriahkan HUT DKI Jakarta pada Juni tahun ini.

"Kita coba nanti Juni mungkin ada tiga event yang kita gelar. Semua event internasional," ujar Jokowi kepada wartawan yang mencegatnya di Balaikota, DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (5/1/2013).

Menurutnya lapangan Monas adalah lokasi ideal untuk penyelenggaraan kegiatan yang dihadiri banyak orang. Hampir semua fasilitas yang dibutuhkan ada, seperti lapangan parkir yang luas dan mudah bagi warga untuk mendatanginya.

"Nanti dibuatkan lighting yang bagus. Buat karnaval muterin Monas juga sudah bagus," imbuh Jokowi.

Selain karnaval, event yang dia maksud adalah perupa panggung untuk menampilkan kesenian tradisional dan etnis. Menurut dia kegiatan sosial dan kebudayaan sangat dibutuhkan oleh warga Jakarta.

"Kita mau membangun budaya, memperkuat kebudayaan. Bukan hanya ekonomi tapi juga sosial agar jangan sampai Jakarta kehidupannya penuh hedonisme. Masalah besar Jakarta adalah mentalitas. Nanti sama-sama kita benahi," papar Jokowi.

Jokowi pergi meninjau lapangan Monas tidak berapa lama setelah salat Jumat di masjid Balaikota usai. Dia berkeliling lapangan Monas dengan mengendarai mobil dinasnya.

Sumber :
news.detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar