Capres nomor urut dua, Joko Widodo, berbuka puasa
bersama ratusan anak yatim di Halaman Kantor DPP NasDem, Jalan
Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin (30/6/2014) malam.
Gubernur nonaktif Jakarta itu datang dengan kemeja kotak-kotak setelah
azan Magrib atau pukul 18.10 WIB. Dia tiba seusai melakukan serangkaian
kegiatan kampanye di wilayah Bintaro, Tangerang Selatan.
Kedatangan Jokowi disambut oleh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh,
Sekjen Partai NasDem, Patrice Rio Capela, Ketum DPP Hanura Wiranto, dan
Ketum PKPI Sutiyoso.
Jokowi langsung menunaikan salat Magrib berjamaah setelah menyantap
sedikit takjil. Seusai salat, Surya Paloh mengajak Jokowi untuk makan
bersama.
Sementara itu, ratusan anak yatim dan puluhan tamu undangan lainnya
tampak berebut makanan. Mereka pindah dari satu stan ke stan lainnya
demi mencicipi seluruh hidangan.
Raut keceriaan terpancar di wajah mereka, terlebih saat mengetahui bisa
berbuka bersama seorang calon presiden. "Kami senang bisa buka bersama
di sini, ada Pak Jokowinya," ucap sejumlah anak yatim.
Dalam acara tersebut hadir juga politisi senior Golkar, Siswono Yudho
Husodo, mantan Menteri Agama Muhammad Quraish Shihab, dan pengacara
kondang Oce Kaligis. Belum diketahui apakah kedatangan Siswono berarti
dukungan untuk Jokowi-JK. [metrotvnews]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar