Minggu, 12 Januari 2014

Alasan Jokowi Doyan Blusukan

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, perintah yang disampaikannya di lapangan akan lebih efektif tersampaikan kepada para petugas lapangan. "Perintah lapangan itu paling gampang ditangkep dan dilaksanakan," kata Jokowi saat ditemui di Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, pada Minggu (12/1/2014).
Jokowi dikenal sebagai gubernur yang gemar blusukan atau turun ke lapangan untuk melihat langsung kondisi yang dilaporkan kepadanya. Kondisi yang kerap ditinjaunya langsung antara lain adalah normalisasi waduk, sungai, hingga penggunaan Bandara Halim Perdanakusumah sebagai bandara komersil.
Jokowi mengatakan, seluruh instruksi pembenahan agar akses menuju bandara lebih efisien telah disampaikan langsung kepada Dinas Perhubungan DKI Jakarta saat dirinya menghadiri pembukaan bandara Halim bagi penerbangan komersil. "Pertama harus ada bus, pelebaran jalan, hingga traffict management, sudah saya sampaikan semua ke Dishub," katanya.
Sejak masa kampanye saat dirinya mencalonkan diri sebagai pemilihan kepala daerah DKI Jakarta 2012 lalu, Jokowi mengatakan dirinya akan mengutamakan kerja lapangan dibanding berkantor di Medan Merdeka Selatan. Hingga satu tahun kepemimpinannya, prioritas pembenahan Jakarta oleh Jokowi difokuskan pada penyelesaian banjir dan kemacetan.
Sumber :
tempo.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar