Minggu, 12 Januari 2014

Jokowi: Ketinggian Air Kali Ciliwung Normal, Masih Ada Kasur Sedikit

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) blusukan ke kali Ciliwung setelah hujan deras mengguyur Ibu Kota. Jokowi agak lega karena masyarakat Jakarta mulai peduli kebersihan sungai.
"Sampah nggak sebanyak dulu. Paling seperempatnya dibanding yang dulu. Masih ada kasur. Tapi nggak sebanyak yang dulu," kata Jokowi setelah memantau banjir di Kali Ciliwung, Minggu (12/1/2014).
Melihat kondisi air di Kali Ciliwung, Jokowi tak khawatir Jakarta akan banjir. Apalagi informasi dari pintu air Katulampa semuanya masih aman.
"Masih normal. Di atas siaga 4. Katulampa masih siaga 4," kata Jokowi yang mengenakan batik kuning ini.
Jokowi yakin ketinggian air masih wajar dan tidak berpotensi menimbulkan banjir. "Nggak ada masalah," ujarnya yakin.
Saat ini Jokowi mengarah ke Manggarai. Kondisi saat ini masih hujan, rencananya Jokowi akan istirahat makan siang dulu.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar