Rabu, 01 Januari 2014

Jokowi Beri Nilai 8 untuk Jakarta Night Festival

Ribuan warga Ibu Kota tumpah ruah dalam gelaran Jakarta Night Festival (JNF) tadi malam. Mereka sengaja datang ke JNF untuk merayakan tahun baru 2014.
Program tahunan dari Pemprov DKI ini dinilai lebih sukses dari tahun sebelumnya. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) memberi nilai delapan untuk JNF Tahun ini.
"Saya harus ngakuin lebih baik (dari tahun sebelumnya). Nilai delapan," kata Jokowi usai menghadiri Pencanangan Jaminan Kesehatan Nasional di RS Fatmawati, Jl RS Fatmawati, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (1/1/2014).
Menurut Jokowi, manajemen panggung JNF kali ini lebih baik dari tahun lalu. Manajemen pengelolaan sampah juga dinilai lebih baik.
"Dengan jutaan orang seperti itu saya kira manajeman lebih baik. Panggung lebih baik, manajemen penonton lebih baik. Dan manajemen sampah juga lebih baik. Karena memang diatur sedemikian rupa, dan taman-taman juga," jelasnya.
Jokowi tak menampik jika ada taman kota yang rusak karena kejadian semalam. Namun hal tersebut dinilai wajar dengan begitu banyaknya jumlah pengunjung.
"Ya ada (yang rusak), orang namanya jutaan orang. Ya diperbaiki lah kalo sedikit-sedikit," ungkap Jokowi.
Saat ditanya apa resolusinya untuk tahun ini, Jokowi mengaku belum memikirkannya. "Libur, nggak ada resolusi-resolusian," lanjutnya.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar