Selasa, 07 Januari 2014

Caleg Pro Jokowi Keblinger Kursi DPR?

Dukungan terhadap pencapresan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) terus bermunculan dari caleg PDIP di daerah. Bahkan sejumlah caleg terang-terangan mendesak deklarasi capres PDIP dilakukan sebelum Pileg. Apa motivasi utama para caleg PDIP mendorong pencapresan Jokowi?
Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto menyebut para caleg tersebut keblinger.
Wajar saja, semakin banyak lembaga survei yang memprediksi pencapresan Jokowi bakal mengangkat suara PDIP, tentu akan semakin banyak kursi DPR bisa diperoleh oleh PDIP.
"Saya tidak menyalahkan, tapi barangkali kawan-kawan itu keblinger pikirannya oleh persepsi baru," kata Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto saat dihubungi, Senin (6/1/2014).
Dengan semakin banyaknya kursi PDIP di DPR tentu saja peluang caleg duduk di kursi dewan semakin meluas. Terutama caleg nomor 'buntut' yang harap-harap cemas dicoblos pemilih di Pemilu 2014 mendatang.
"Di internal PDIP nomor 1 dan 2 itu nomor sakti, yang nomor buntut ini bagaimana," kata sumber yang dirahasiakan detikcom, Selasa (7/1/2014).
Dengan deklarasi pencapresan Jokowi, menurut sumber tersebut, para caleg berharap bisa mendompleng popularitas Jokowi sehingga suara mereka ikut terdongkrak.
"Jadi misalnya di daerah asalnya sebelumnya cuma dapat dua kursi kan bisa jadi empat," kata sumber tersebut.
Namun bukankah semua caleg keblinger alias pengin duduk di kursi DPR. Lalu apakah caleg-caleg PDIP yang keblinger ini mampu membuka mata Mega untuk mengutamakan kepentingan partainya memenangkan Pemilu 2014?

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar