Minggu, 24 November 2013

Sejuta Tanda Tangan Warga Sumsel Dukung Jokowi jadi Capres

Komunitas Rakyat Indonesia untuk Jokowi (KRIJ) Sumatera Selatan (Sumsel), menggelar aksi pembubuhan sejuta tanda tangan untuk mendukung Joko Widodo (Jokowi) menjadi calon presiden RI 2014, Minggu (24/11/2013).
Aksi di Kambang Iwak ini banyak mengundang perhatian masyarakat. Ketua KRIJ Sumsel Yopie Bharata mengatakan, aksi ini untuk menggalang petisi agar Jokowi mau mencalonkan diri sebagai capres.
Salah seorang pedagang yang sedang berjualan di sekitar Kambang Iwak, Marlina menuturkan bahwa sosok pemimpin yang terbaik saat ini ada pada Jokowi.
"Jokowi adalah pemimpin yang tidak banyak bicara, tapi selalu bekerja. Tidak banyak berjanji seperti kebanyakan pejabat, tetapi dia selalu mementingkan masyarakat. Saya juga sudah ikut tanda tangan," tuturnya.
Hal yang sama disampaikan Udin, juru parkir di daerah Kambang Iwak. "Kita jangan lagi salah pilih pemimpin. Kalau kita termakan rayuan yang biasa disampakan saat kampanye, hidup kita tidak akan maju, dan akan terus-terusan sengsara," tukas Udin.

Sumber :
tribunnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar