Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengimbau warga Jakarta untuk
berhati-hati setelah pulang dari merayakan tahun baru. Dia mengimbau
semua warga Jakarta untuk berjalan santai dan tertib lalu-lintas.
"Disiplin,
buang sampah, tertib lalin, tidak desak-desakan, kita juga pesan
pulangnya berjalan dengan santai, tertib, selamat semuanya sampai di
rumah," kata Jokowi.
Hal ini disampaikan Jokowi di panggung perayaan tahun baru di Bundaran Hotel Indonesia, Selasa (1/1/2013).
Jokowi
lantas menuturkan acara Jakarta Night Festival kali ini sudah
dioptimalkan. Dia kembali mengatakan membuka peluang akan menggelar
acara serupa.
"Kita pengen semua bahagia, hiburan gratis, saya
jalan sekian kilo sulit sekali, kita harap ini sesuatu yang dimulai,
kalau masyarakat menghendaki. Dari segi pengunjung kita akui baik, tapi
ada beberapa yang harus diperbaiki, manajemen panggung, lighting dan
lain-lain," kata Jokowi.
Jokowi pun berjanji akan memperbaiki
jika kelak digelar acara serupa. "Kalau menghendaki akan digelar lagi,
ini hanya dipersiapkan selama 3 minggu, kalau ada yang belum baik akan
diperbaiki," tegasnya.
Di Jakarta, ada 16 panggung hiburan yang
didirikan untuk memeriahkan malam pergantian tahun yang dilabeli Jakarta
Night Festival. Ratusan ribu warga Jakarta berpesta bersama Jokowi
menunggu pergantian tahun.
Sumber :
news.detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar