Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad enggan berbicara
soal politik termasuk soal kansnya menjadi cawapres. Samad menyerahkan
semuanya pada kehendak Tuhan.
"Biar Tuhan saja menentukan," kata Samad di Ballroom Djakarta Teather, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (21/4/2014).
Samad
menampik elektabilitasnya mencuat pasca penahanan Ketua BPK Hadi
Poernomo sore tadi pada kasus pajak Bank BCA. "Ah itu spekulasi saja,"
ucapnya singkat.
Samad menegaskan dirinya tidak ingin berbicara politik dan memilih berbicara soal kasus yang ditangani oleh KPK saat ini.
'No Comment... no Comment. Nantilah ada waktunya saya bicara. Sekarang saya puasa bicara politik dulu," terangnya.
Perlu
diketahui, nama Samad disebut masuk dalam radar cawapres Jokowi. Selain
Samad, nama lain yang disebut menjadi calon pendamping Jokowi adalah
mantan Wapres Jusuf Kalla dan mantan KSAD Ryamizard Ryacudu.[detik]
saya setuju sekali kalo bang samad jadi cawapres, biar ketauan tuh mana2 orang yg BENER2 anti korupsi, ato PURA2 saja...
BalasHapus