Kepompakkan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dan Wakilnya
Basuki T Purnama (Ahok) nampaknya di uji dalam upaya perbaikan tanggul
Latuharhary.
Seperti diketahui, jebolnya tanggul tersebut, menyebabkan putusnya jalur
kereta api dari Manggarai ke Tanah Abang. Selain itu jebolnya tanggul
menyebabkan genangan air di kawasan Menteng hingga Jalan MH Thamrin.
Terkait hal itu, orang nomor satu di Jakarta ini mengaku sudah
memerintahkan wakilnya, Ahok, untuk mencari bahan bangunan guna
memperbaiki tanggul yang jebol tersebut.
"Pak Ahok tak suruh muter-muter cari pasir sama batu. Ya, pokoknya pak
Ahok urusan itu lah," ujar Jokowi di lokasi jebolnya tanggul
Latuharhary, Jakarta Pusat, Kamis (17/1/2013).
Selain menyiapkan bahan material, Jokowi juga memerintahkan Ahok untuk
meninjau di lokasi banjir lainnya yang belum di kunjunginya.
"Di lain tempat juga mengunjungi lokasi banjir, kan bagi-bagi, coba saja
telpon sendiri. Ada di Jakbar dan tempat lainnya,"kata Jokowi.
Sumber :
jakarta.okezone.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar