Rabu, 31 Juli 2013

Jokowi Rapat Soal Macet di Tanah Abang dengan PKL

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) menggelar rapat untuk membahas kemacetan yang terjadi di wilayah Pasar Tanah Abang. Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kebersihan dan perwakilan warga-PKL Tanah Abang juga hadir dalam rapat ini.
Rapat dimulai pukul 14.15 WIB, Rabu (31/7/2013), di ruang rapat Wakil Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di gedung Balai Kota DKI, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat. Namun Ahok tidak hadir dalam rapat ini.
Jokowi tampak mengenakan setelan jas warna hitam dan kemeja warna putih. Jokowi duduk didampingi Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono.
Rapat berlangsung secara tertutup. Hadir juga pihak PD Pasar Jaya, beberapa wali kota dan perwakilan PKL dan tokoh masyarakat Tanah Abang.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar