Cara yang diambil Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk
menyeleksi calon menteri patut diacungi jempol. Bahkan cara tersebut
dapat menjadi contoh bagi pimpinan-pimpinan bidang pemerintahan.
"Jokowi sudah membuat cara baru. Seluruh calon menterinya, serahkan dulu
kepada KPK," kata politikus Partai Gerindra, Martin Hutabarat saat
diskusi pencarian figur Capim KPK Ideal di Restoran Bumbu Desa, Jalan
Cikini Raya No. 72, Jakarta Pusat, Kamis (23/10/2014).
Martin mencontohkan, sudah delapan orang yang ditolak oleh KPK untuk
mengisi posisi menteri bagi kabinet Jokowi. "Ini suatu langkah baru dan
akan diikuti saat pemilihan calon-calon kepala daerah nanti," imbuh
Martin.
Menurutnya, nantinya calon-calon kepala daerah akan diminta untuk
diselidiki terlebih dahulu oleh KPK. "Karena memang, tujuan kita
pemberantasan korupsi, maka harus dilakukan," tukas Martin.
Selain itu, KPK juga harus memberikan data yang akurat mengenai profil dan track record para kepala daerah. Hal ini dilakukan supaya kinerja KPK menjadi lebih baik ke depan. [metrotvnews]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar