Tiba di Kota Tomohon, Sulawesi Utara, Sabtu (10/5), capres PDI
Perjuangan Joko Widodo (Jokowi) dielu-elukan oleh warga. Saat hendak
blusukan ke Pasar Tomohon, Jokowi turun dari Toyota Kijang Innvova dan
langsung menarik perhatian.
Spontan warga dan para pedagang keluar dari pasar untuk menyambut
Jokowi. Mayoritas warga langsung mengeluarkan ponsel berkamera dan
mengambil fotonya. Sebagian lagi berusaha menyalaminya.
Dari bagian pasar di bawah, Jokowi lalu berjalan kaki ke pasar bagian
atas. Puluhan warga juga ikut berjalan di belakang Jokowi. Sepanjang
jalan, teriakan 'Pak Jokowi' untuk memanggilnya bersahut-sahutan. Jokowi
menyambutnya dengan senyum dan lambaian tangan.
Grace, seorang ibu yang mengikuti Jokowi, berkata kalau dirinya ingin mengambil gambar Jokowi.
"Soalnya selama ini lihatnya di TV saja. Ini kan, bisa ketemu langsung," kata Grace, di Tomohon, Sulut, Sabtu (10/5).
Grace juga menyatakan dirinya mendukung bila Jokowi jadi Presiden RI. Alasannya? "Dia bagus, sih," kata Grace.
Blusukan Jokowi ke Pasar Tomohon itu merupakan bagian dari
kunjungannya ke dua provinsi di Pulau Sulawesi, yakni Sulawesi Utara,
dan akan dilanjutkan ke Makassar, Sulawesi Selatan. [beritasatu]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar