Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Joko Widodo (Jokowi) menyambangi Surabaya setelah berkunjung dari Yogyakarta. Salah satu tujuan Jokowi di Surabaya adalah untuk bersilaturahmi dengan Ketua Umum Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa.
Jokowi sampai di kediaman Khofifah, Jalan Wonocolo, Jemur Sari, Surabaya pukul 14.25 WIB, Sabtu (3/5). Dengan mengenakan kemeja putih, celana panjang bahan warna hitam dan peci hitam.
Berdasarkan informasi yang dihimpun merdeka.com, rencananya Jokowi akan melanjutkan perjalanan ke Jombang. Lalu menuju Pondok Pesantren Pacul Gowang bertemu dengan KH Anwar Mansur.
Agenda selanjutnya, Jokowi menuju Pondok Pesantren Tebu Ireng untuk melakukan ziarah makan Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dilanjutkan perjalanan ke Tambak Beras menuju Pondok Pesantren Putri Al-Lathifiyah I Tambak Beras. [bal/merdeka]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar