Laman

Senin, 24 Maret 2014

Meski Presiden, Jokowi Tetap Akan Benahi Jakarta

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) berjanji akan tetap mengawal program pembangunan di Jakarta jika terpilih menjadi presiden Indonesia ketujuh. Dengan jabatannya nanti, Jokowi berharap pembangunan Jakarta bisa berlangsung lebih cepat.
"Ya tentu saja akan mengawal, karena apa? Ini Jakarta menyangkut Jabodetabek, untuk transportasi," jelasnya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (24/3/2014).
"Ini justru bisa mempercepat penyelesaian masalah-masalah yang ada. Menurut saya," tambah Jokowi.
Selain transportasi, Jokowi tetap akan memperhatikan pengentasan masalah banjir di Jakarta. Pasalnya masalah ini tidak bisa diselesaikan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sendiri. Sebab air berasal dari Bogor dan Depok.
"Kemudian untuk banjir itu juga masalahnya bukan masalah Jakarta saja, airnya 90 persen dari hulu. Sungai-sungai yang ada memang kewenangan pemerintah pusat," tutupnya.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar