Laman

Selasa, 23 Juli 2013

Gerindra: Blusukan Jokowi Mengganggu Capres yang Tak Percaya Diri

Wagub DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menilai ada unsur politis terkait serangan terhadap blusukan Joko Widodo. Ahok bahkan menyebut ada capres lain yang tak senang dengan gaya blusukan Jokowi. Gerindra menduga capres tersebut tak percaya diri melihat lonjakan elektabilitas Jokowi.
"Sebenarnya blusukannya Jokowi hanya akan mengganggu kepada capres yang tidak percaya diri. Padahal sebenarnya Jokowi kan tidak pernah mengatakan dia mau jadi capres," kata anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, Martin Hutabarat, kepada detikcom, Selasa (22/7/2013).
Menurut Martin, blusukan Jokowi sebenarnya hal yang positif. Pemimpin yang baik harusnya tak hanya duduk di balik meja. "Tapi tahu bagaimana kondisi di lapangan yang nyata," katanya.
Dia menyarankan Jokowi melanjutkan blusukannya. Tidak perlu risau dengan serangan-serangan yang mulai berdatangan.
"Itu tadi orang-orang yang menganggap Jokowi menjadi rival itu adalah capres yang tidak percaya diri," tegasnya.
Sebelumnya Ahok menilai serangan soal blusukan Jokowi bernuansa politis. Menurut Ahok, ada ketakutan capres 2014 melihat gaya blusukan Jokowi.
"Saya membaca ini ada ketakutan dari gaya blusukan Pak Jokowi. Mungkin capres lain nggak bisa nyontek. Pak Jokowi kan memang gayanya begitu," kata Ahok.
Ahok menuturkan, sejauh ini Jokowi tak ingin jadi presiden. Dia heran kok capres 2014 terlalu ketakutan. "Pak Jokowi nggak pernah ngomongin soal capres, tapi kok orang-orang pada takut, saya bingung," kata pria 47 tahun ini.


Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar